PADI TELAH MENGUNING, SAATNYA
DITUAI !
TONDANO
-
Careig Naichel Runtu, S.IP yang akrab disapa CNR mulai membuktikan karya
nyata untuk kesejahteraan Petani di tanah Minahasa. Sosok Muda yang dijagokan
Partai GOLKAR Minahasa sebagai Calon Bupati Minahasa periode mendatang, melalui
salah satu program andalan yaitu Inovasi Teknologi Pertanian pada besok 7/11 (hari
ini) siap melakukan Panen Padi Perdana dengan Bibit A-MINDUK (Andalan Minahasa
Induk) di Tonsaru Tondano Selatan.
CNR mengatakan : “Padi telah Menguning, Saatnya Dituai! Setelah
kurang lebih empat bulan ditanam, saatnya
padi A-MINDUK untuk di tuai.” lebih lanjut CNR mengatakan : “A-MINDUK adalah padi
yang diberi nama oleh SVR sebagai persembahan untuk Petani di Minahasa dalam
upaya meningkatkan kesejahteraannya. Sebab diluas lahan 1 hektar akan dipanen ± 10 ton gabah panen. Jadi selain produksi yang cukup banyak, efisiensi
biaya dan tenaga dapat dilakukan oleh Petani. Perlu saya sampaikan bahwa untuk
lahan seluar 1 hektar ini bibit A-MINDUK yang ditanam hanya ± 25 kg; dengan pola tanam jejer legowo (timur ke barat),
setiap lubang tanam hanya satu anakan/bibit, sehingga proses pemeliharaan
sangat efektif. Dan yang menarik disini adalah semenjak tanaman ini mulai
mengeluarkan buah sampai panen, tidak pernah dilakukan “ba jaga burung”, sebab
padi ini daunnya menjorok ke atas sementara bulirnya menunduk. “
Careig mengaku gembira dengan padi A-MINDUK di lahan percontohan ini.
Sebab inovasi ini selain “Solbi” juga mengunakan pupuk kompos dari eceng gondok
yang diambil dari Danau Tondano. Sehingga melalui program pertanian ini,
disamping dapat meningkatkan produksi pun telah berupaya melestarikan Danau
Tondano dari persoalan gulma eceng gondok. Untuk itu sangat diharapkan petani
dapat mengadopsi teknologi pertanian ini.
“Eceng Gondok, kini telah menjadi
berkat. Inilah persembahan kami, untuk tanah dan rakyat Minahasa. Dan saya
yakin jika 69 % Petani Minahasa Sejahtera, maka rakyat Minahasa pasti
Sejahtera.” Kata CNR
Di sisi lain, para petani di daerah
sekitar pun menyatakan keheranannya terhadap kualitas padi yang ditanam. Perbedaan dengan padi yang kami
tanam sangat jelas terlihat, sehingga membuat kami tertarik ingin mengetahui
apa yang dilakukan terhadap padi-padi tersebut. Menanggapi hal ini, baik CNR
maupun Konsultan Pertanian Partai GOLKAR Minahasa, Bpk.David Andi, mengundang
dan mempersilahkan para Petani untuk belajar di lokasi “Show Window” Pertanian
yang terletak di desa Kembuan Tondano Utara. “Di sini kami menyediakan “rumah
petani” sebagai tempat untuk belajar dan praktek teknologi pertanian yang
sedang kami kembangkan !” kata keduanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar